Matcha Green Tea Cookies

Seperti biasa di awal musim semi, pohon cherry di belakang rumah sedang berbunga lebat. Pas banget buat piknik hanami alias piknik sambil menikmati bunga, kayak di Jepang (sok banget padahal belum pernah ke Jepang, hahaha...). Jadi rasanya pas banget kalau baking sesuatu yang ala ala Jepang gitu kan ya. Matcha cookies ini rasanya sophisticated banget, dibikinnya pakai matcha, green tea powder khas Jepang. Kalau biasanya saya baking buat seisi rumah, matcha cookies ini spesial buat saya sendiri. Kelar bikin, langsung saya sembunyiin baik-baik, hahaha....

Untuk memastikan cookies-nya enak, pilihlah matcha powder yang kualitasnya bagus. Gunakan juga butter (mentega) bukan margarine, supaya cookies-nya crispy saat digigit tapi meleleh di mulut.


Matcha Green Tea Cookies

(resep dari Just One Cookbook)
untuk sekitar 24 cookies




Bahan:
240 gr tepung terigu serba guna
15 gr matcha powder
170 gr mentega (suhu ruangan)
130 gr gula halus
2 kuning telur
50 gr white chocolate chips (atau coklat putih dipotong-potong kecil)
Sejimpit garam

Cara membuat:
1- Campur terigu dan matcha powder, ayak
2- Kocok mentega dengan mixer hingga lembut
3- Tambahkan gula, kocok hingga tercampur rata dan lembut
4- Tambahkan kuning telur satu demi satu, kocok hingga tercampur (sekitar 2 menit)
5- Tambahkan garam, tepung dan matcha, kocok pelan hingga tercampur saja
6- Terakhir, tambahkan white chocolate chips hingga rata.
7- Bagi adonan menjadi dua
8- Gulung masing-masing bagian menjadi silinder dengan diameter sekitar 4 cm.
9- Bungkus rapat dengan plastik dan letakkan di lemari pendingin minimum 2 jam (paling bagus sih semalam...)
10- Kalau sudah siap memanggang, panaskan oven ke temperatur 175 C
11- Siapkan loyang untuk cookies dan alasi dengan silicon mat atau kertas roti
12- Potong-potong adonan cookie dengan pisau yang sangat tajam, tiap cookie dengan ketebalan sekitar 7 mm
13- Letakkan di loyang dengan jarak sekitar 5 cm antar cookie (karena nanti cookie akan sedikit mengembang)
14- Pastikan oven sudah mencapai suhu 175 C, lalu panggang cookies selama 15 menit
15- Keluarkan cookies dari oven, tunggu beberapa menit lalu dinginkan cookies di rak sampai dingin sebelum disimpan.
16- Pastikan loyang sudah dingin jika mau dipakai lagi untuk adonan cookies selanjutanya.




No comments