Pulang dari honeymoon di Santorini (ciehhhh, kawin juga saya akhirnya), yang terbayang-bayang kok malah cumi bakar a la Yunani ya.... Hahahahaa....
Setelah dipraktekkan ternyata bikin cumi bakar a la Yunani gampang banget. Yang penting cuminya segar, memanggangnya jangan terlalu lama biar nggak alot. Supaya lebih asik, disajikan dengan salad yunani (greek salad) dan jagung manis rebus. Sehat deh, mediterranian buanget....
Grilled Squid Greek Style
Bahan:
2 ekor cumi besar (yang gede beneran ya, karena cumi mengkeret saat dibakar)
Extra virgin olive oil
1/2 buah lemon
garam
merica hitam
Oregano kering
1 bawang putih cincang
Cara membuat:
1. Bersihkan cumi, keluarkan tulang bening di dalamnya. Potong 2-3 bagian. Untuk bagian kaki bisa ditusuk dengan tusuk sate supaya mudah membakarnya.
2. Campur 3 sendok besar extra virgin olive oil dengan air lemon, garam, merica, oregano, dan bawang putih. Lumurkan pada cumi. Kalau kurang banyak, tambahkan olive oil lagi.
3. Setelah 30 menit, panaskan panggangan datar berdasar tebal, olesi dengan olive oil.
4. Panggang cumi selama 10 menit, sambil dibalik dan terus diolesi olive oil. Jangan memanggang terlalu lama karena cumi bisa menjadi alot.
Greek Salad
Bahan:
Mentimun, dipotong kotak-kotak besar
Tomat merah, dipotong kotak-kotak besar
Bawang bombay dipotong kotak kecil
Feta cheese, diptong kotak-kotak
Dressing: bawang putih cincang, garam, olive oil 2 sdm, air lemon 2 sdm dengan red-wine vinegar 1 sdm (perbandingan 2:1)
Cara membuat:
Campur bahan dressing, lalu aduk dengan bahan lain. Ketika menyajikan, tambahkan black-pepper dan oregano kering.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments
Post a Comment