Spaghetti Marinara

Nah ini salah satu resep pasta yang enak, praktis lagi sehat, sesuai buat masak cepat sepulang kantor. Waktu memasak cukup 30 menit saja, asal efisien. Sambil merebus spaghetti, jangan dipelototin tuh panci, disambi lah ngiris bawang dan tomat. Untuk sea food nya bisa apa saja sesuai selera: udang, kerang, cumi, atau campur semuanya. Untuk bagian cuci piring, serahkan pada pasangan Anda, didiklah mereka dengan baik dan benar! Hihihi....

Banyak variasi resep marinara, tapi yang ini bahannya gampang didapat. Kalau malas mencari parsley, bisa diganti seledri (walaupun rasanya ya rada beda) atau malah daun ketumbar, biar jadi marinara rasa asia!


Spaghetti Marinara (untuk 2 orang)

Bahan:
Spaghetti 180 gr
Bawang putih 2 butir
Tomat merah besar 1 buah
Bawang bombay besar 1/2 buah
Seafood: udang, kerang, cumi, sesuai selera
Daun parsley 1/2 ikat, iris
Extra virgin olive oil
Garam dan merica hitam

Cara membuat:
1- Didihkan air untuk merebus spaghetti, sekitar 6 gelas. Setelah air mendidih, tambahkan garam di air rebusan, sampai benar-benar terasa asin bak air laut, baru masukkan spaghetti. Rebus 6-10 menit hingga kekenyalannya sesuai selera. Tiriskan, tapi sisakan air rebusan sekitar 1 gelas.
2- Sementara itu, cincang bawang putih dan tomat serta iris bawang bombay.
3- Panaskan penggorengan dengan api sedang, lalu tuangkan olive oil. Jangan terlalu panas, karena olive oil tidak tahan panas tinggi. Jangan takut memakai banyak olive oil! Selain sedap, olive oil ini juga sehat banget. Tumis bawang putih, lalu tambahkan bawang bombay, baru tomat dan garam. Aduk-aduk sampai tomat layu.
4- Masukkan seafood dan aduk sebentar. Ingat, seafood jangan dimasak terlalu lama karena bisa menjadi liat. Tambahkan daun parsley dan merica hitam.
5- Tambahkan pasta, aduk-aduk hingga bumbu bercampur rata. Kalau terlalu kering, tambahkan air rebusan pasta.
6- udah gitu doang... enjoy!


No comments