Spaghetti Carbonara versi Halal

Waktu Mama menengok saya selama 3 bulan setelah kelahiran si kecil, beliau sering takjub melihat selera makan kangmas bojo. Lha gimana enggak, dia maunya dimasakin pasta terus. Ya begitu deh, makanya koleksi resep pasta saya banyak banget!

Salah satu resep pasta klasik dan super gampang ya pastinya Spaghetti Carbonara. Pasta ini semacam comfort food, dijamin anak-anak pun pasti suka. Resep aslinya menggunakan pork bacon, tapi saya pakai smoked turkey. Bisa juga diganti dengan beef atau turkey bacon.

Spaghetti Carbonara
(untuk 2 porsi)


Bahan:
180 gr spaghetti
50 gr bacon, dipotong-potong
50 gr keju parmesan/ parmigiano-reggiano
1 bawang putih, cincang
garam dan merica hitam secukupnya
2 telur kecil, dikocok
2 sdm olive oil

Cara membuat:
1.Didihkan 1.5 liter air dengan 1 sdm garam. Masak spaghetti sesuai petunjuk kemasan (7-10 menit). Tiriskan. Simpan 1 gelas air rebusan spaghetti.
2. Kocok keju dengan telur
3. Tumis bawang putih cincang dengan bacon hingga keemasan dan harum.
4. Campurkan spaghetti
5. Dengan api sangat kecil (cukup hangat saja), tuangkan campuran keju dan telur sedikit demi sedikit sambil diaduk. Bagian ini agak tricky, soalnya kalau kurang cepat atau terlalu panas, malah akan jadi telur dadar raksasa! Hasil akhir harus lembut dan tercampur rata seperti saus. Tambahkan air rebusan spaghetti supaya lebih lembut.
6.  Taburi merica hitam dan hidangkan dengan taburan parsley, jika suka.

No comments